IniGresik.Com

Wabup Gresik Berbagi Rizqi dengan Anak Yatim

Sekitar 100 anak yatim piatu yang berasal dari sejumlah wilayah di Gresik bergabung merayakan kegembiraan lebaran bersama Wakil Bupati Gresik Dr. H. Moh. Qosim di kediamannya, Rabu (6/7). 
Wajah gembira nampak jelas diwajah para yatim piatu tersebut, walaupun mereka tidak berlebaran bersama ayah atau orang tua mereka, namun mereka merasa sangat senang bisa merayakan lebaran bersama Wabup Qosim. 
Wabup berbagi dengan anak yatim
Menurut Kabag Humas Pemkab Gresik, kegiatan pemberian santunan di hari raya idul fitri ini memang rutin diselenggarakan tiap tahun. “Mereka anak yatim piatu sangat senang karena berlebaran disini, selain mendapat pencerahan dan motivasi dari Wakil Bupati Gresik, anak-anak yatim tersebut juga mendapat bingkisan dan sejumlah uang dari pak Wabup,” ujar Suyono seperti dikutip dari gresikkab
Nampak hadir pula dalam kegiatan tersebut Kapolres Gresik AKBP. Adex Yudiswan yang didampingi oleh jajaran dilingkungan Polres Gresik dan juga Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dilingkungan Pemkab Gresik. 
Wabup Qosim menuturkan bahwa berbagi rezeqi dengan anak yatim piatu merupakan salah satu perbuatan mulia yang dianjurkan oleh Rasulullah. Oleh sebab itu, tidak hanya dibulan 1 Syawaal saja wabup Qosim berbagi kebahagiaan bersama anak yatim piatu, namun dalam moment-moment lain juga dirinya berbagi. 
“Disaat semua keluarga sudah berkumpul merayakan kebagahiaan dihari raya idul fitri, mereka anak yatim berkumpul dengan siapa, karena ayah ibunya sudah tiada. Maka dari itu, kami berusaha menggantikan posisi ayah mereka yang telah menghadap Allah untuk berbagi kebahagiaan bersama anak-anak yatim tersebut,” ujar Wabup Qosim. (ia /Bagian Humas Pemkab Gresik)
Exit mobile version