INIGRESIK.COM – Kabupaten Gresik yang dekat dengan pesisir pantai memiliki kekayaan kuliner yang luar biasa. Gresik sendiri merupakan salah satu kabupaten di Jawa Timur dan berbatasan langsung dengan Surabaya.
Seringkali disebut Kota Pudak karena menjadi pusat dakwah para wali, dan juga ada nama makanan khas yang bernama pudak. Selain itu Gresik seringkali dijuluki dengan sebutan Kota Santri dan Kota Industri.
Nama lain dari Kota Gresik cukup banyak salah satunya adalah terkenal sebagai kota wali, hal ini ditandai dengan penggalian sejarah yang berkaitan dengan peranan dan keberadaan para wali yang makamnya di Kabupaten Gresik yaitu, Sunan Giri dan Syekh Maulana Malik Ibrahim.
Keragaman inilah yang membuat Gresik menjadi salah satu kota yang kaya akan wisata kuliner.
Maka dari itu, jika berkunjung ke Kota atau Kabupaten Gresik wajib cobain makanan dan jajanan yang menjadi ciri khas tersebut.
Dikutip dari kanal youtube Topi Jelajah tentang makanan dan jajanan khas Gresik Jawa Timur.
Inilah sejumlah kuliner khas kota Gresik yang wajib dicoba.
- Pudak
Pudak adalah kuliner khas nomor satu di Gresik, jajanan ini banyak tersedia di berbagai sudut kota gresik dan merupakan jajanan ringan yang wajib dibawa untuk oleh-oleh.
Pudak terbuat dari bahan dasar gula jawa atau gula pasir yang dicampur dengan tepung beras dan juga santan. Kemudian yang dibungkus dengan menggunakan pelepah daun pisang.
- Nasi Krawu
Nasi krawu adalah nasi bungkus daun pisang yang berbentuk segitiga mungil, dan merupakan makanan khas dari daerah Gresik, Jawa Timur.
Jangan salah paham dengan bentuknya yang mungil ya, meski terkenal dengan bungkusan yang mungil nasi krawu cukup mengenyangkan.
Lauknya dapat berupa sayatan daging sapi, semur daging, jeroan sapi, sambal petis dan serundeng. Sambal terasi yang disajikan bersama dengan nasi krawu memiliki rasa pedas gurih nikmat yang khas.
- Jenang Ayas
Jajan Tradisional Asli Khas Gresik yang ketiga adalah Jenang Ayas, jajanan ini terbuat dari Beras ketan, gula, santan. Resep Asli Turun Temurun
Rasa manisnya khas mirip sekali dengan dodol.
- Sayur menir
Sayur menir merupakan makanan khas Gresik yang mulai jarang hal ini terjadi karena tidak banyak yang menjualnya. sayur menir khas Gresik identik dengan penggunaan kangkung dan tetelan. Ada juga yang menambahkan sayur labu.
Sayur menir yang memiliki isian sayur bayam yang cocok dipadupadankan dengan campuran nasi dan daging sapi.
- Endog Bader
Endog band adalah masakan tradisional yang menggunakan telur ikan bader sebagai bahan utamanya. Jangan khawatir dengan bau amis dari telur ikan bader, karena pada saat diproses yang benar-benar dihilangkan bau amisnya tersebut. Anda bisa menjumpai penjual endog bader di banyak tempat di kota Gresik.
- Kotokan Bandeng
Kotokan Bandeng merupakan makanan khas Gresik dengan bahan utama bandeng, yang memiliki rasa yang gurih dan lezat karena campuran santan.
Sensasi gurih pedas dan campuran bumbu yang pas dipadukan dengan kuah santan yang kental dan belimbing wuluh yang membuat kotokan bandeng menjadi idola banyak orang.
- Otak-otak Bandeng
Otak-otak Bandeng merupakan hidangan yang terbuat dari ikan bandeng. Untuk proses pembuatan otak-otak bandeng ini cukup panjang dan memakan waktu yang lama. Anda bisa memperolehnya di pusat oleh-oleh.
- Bandeng Sapit
Bandeng Sapit merupakan makanan yang berbahan dasar ikan bandeng yang di sapit menggunakan bambu. Setelah itu ikan bandeng yang sudah di sapit di asapi sampai kering. Aroma khasnya yang wangi sedap menggugah selera. Anda bisa memperolehnya dengan mudah di pusat oleh-oleh.
Itulah 8 kuliner khas Gresik yang wajib di cobain.***