Konsep rumah toko (ruko) pertama di Indonesia ada di Gresik. Itu seperti yang disampaikan Sejarawan Gresik, Kris Aji Aw.
Ruko yang dimaksud berada di Jalan HOS Cokroaminoto, jalan terpendek di Indonesia. Menurut Kris, tidak ada sejarah secara spesifik mengenai ruko tersebut. Namun ruko yang berada di jalan itu ditafsirkan sebagai konsep rumah toko pertama di Indonesia.
Pada zaman Kolonial Belanda, rumah berlantai dua itu sudah digunakan sebagai tempat tinggal sekaligus tempat berdagang. Saat ini, ruko tersebut masih berdiri kokoh di jalan tersebut.
“Di sana dua lantai, yang atas dibuat tempat tinggal rumah tangga, sedangkan lantai bawah dijadikan tempat usaha. Makanya namanya rumah toko. Ruko-ruko itu ditafsirkan menjadi konsep ruko pertama di Indonesia yang dibangun pada tahun 1890 sampai 1902,” ujar Kris seperti dikutip dari detikJatim, Senin (10/7/2023).
Sumber Detik
#gresik #inigresik #sejarahgresik #latepost #news #breakingnews #heritage
Trending
- Minimnya Literasi Digital Hanya 32 Persen Kenali Hoaks, Kominfo Gelar FGD dan Sinergi KKD di Gresik
- Kebakaran PT Freeport Berhasil Padam dan Tidak Ada Korban
- Ban Mobil Xenia Keluar Jalur, Tabrak Trailer di Duduksampeyan Satu Balita Meninggal
- 12 Kuliner Khas Gresik yang Paling Digemari dan Wajib Dicoba
- Investasi Meroket, Gresik Raih Penghargaan Peringkat Pertama Capaian Investasi Pada Peringatan Hari Jadi Provinsi Jatim Ke-79
- Mengenal Tumbuk Fenomena Tanpa Bayangan Terjadi 2 Kali di Gresik
- Timnas Indonesia Imbang Lawan Bahrain, Sempat Unggul dan Protes Official Karena Keputusan Wasit
- Suhu di Gresik Capai 37 Derajat, Diperkirakan Sampai Akhir Bulan Pengaruh Monsun Australia