INI GRESIK.COM Beberapa hari yang lalu sering terjadinya kebakaran,kali ini kebakaran terjadi di Jalan Poros Desa Kedanyang Kecamatan Kebomas Kabupaten Gresik, Kamis (13/10/2022).Para petugas pemadan pun sering siaga apabila ada kebakaran lagi yang terjadi.
Diketahui kebakaran itu terjadi sebab salah satu warga membakar sampah di sekitar sawah dengan maksud membersihkan lingkungan,akibat kelalaian nya api merembet ke rumput ilalang dan menyebabkan api semakin besar.
Baca Juga:Bus Trans-Jatim Resmi Beroperasi,Hanya dengan Rp 2.500,00
Petugas pemadan kebakaran menghimbau agar warga Gresik lebih berhati hati saat membakar sampah,juga sebaiknya sampah tidak di bakar dan jika terpaksa dibakar sebaiknya harus dijaga agar api tidak menjalar kemana mana.