INIGRESIK.COM – Sebuah kisah cinta klasik antara dua remaja yang sedang dimadu cinta. Seorang gadis asal India melakukan hal tak terduga dengan menyuntikkan darah positif HIV milik pacar untuk disuntikkan ke tubuhnya sendiri.
Dilansir dari India Times, keluarga wanita itu terkejut dan segera melakukan proses hukum kepada pacarnya. Pria idaman sang gadis kini ditahan oleh pihak kepolisian setempat. Diduga dialah dalang yang memaksa si gadis untuk berbuat nekat atas dasar cinta.
Penyuntikan darah positif HIV ini dilakukan sang gadis demi mendapatkan kepercayaan penuh dari pacarnya. Konon dari kabar yang berhembus sang gadis sudah berulang kali berusaha kabur bersama sang pacar namun diketahui oleh orang tuanya.
Beberapa orang meyakini bahwa kecintaan sang gadis kepada sang pacar begitu menjadi-jadi hingga membuat sang gadis yang masih berusia 15 tahun berani melakukan hal nekat.
Rela melakukan apapun demi cinta tak selamanya baik, karena cinta juga butuh pemikiran dengan akal sehat yang jernih.
Untuk gadis yang masih berusia 15 tahun hal semacam ini seolah merupakan hal yang benar namun pemikiran yang belum dewasa membuat dirinya terjebak dalam hal-hal yang tak seharusnya dia lakukan.
Pentingnya edukasi dan wadah psikolog remaja sangat diperlukan dalam kasus seperti ini agar tidak ada remaja lain yang melakukan kekonyolan yang sama.
Kenekatan ini dilakukan oleh seorang gadis 15 tahun ini di Suwal Kuchchi, suatu desa di Assam, India sebagai bentuk ekspresi cinta untuk sang pacar.
Dikutip dari OddityCentral, Rabu (17/8/2022) Kisah cinta keduanya, awalnya dimulai dengan berkenalan di Facebook. Kemudian akhirnya bertemu dan menjalin hubungan sekitar tiga tahun lamanya.
Sang pria, pengidap HIV tersebut dikatakan berasal dari kota Hajo. Selama menjalin hubungan, ia disebut telah beberapa kali mencoba kawin lari dengan gadis belia, kekasihnya tersebut.